Skip to main content
Artikel

Narkoba Menghancurkan Generasi Muda Indonesia

Dibaca: 101 Oleh 09 Agu 2020November 13th, 2020Tidak ada komentar
berita dan artikel 1
#BNN #StopNarkoba #CegahNarkoba

Secara ilmiah, penggunaan narkoba membawa berbagai dampak bagi kondisi fisik penggunanya. Narkoba secara garis besar akan mengganggu kestabilan sistem tubuh manusia, karena narkoba menghambat produksi hormon-hormon yang berasal dari otak sehingga pengguna narkoba akan berhenti memproduksi hormon-hormon yang seharusnya diproduksi secara alami dalam.

Mekanisme ini mengakibatkan rusaknya seluruh sistem tubuh manusia. Jika gangguan kesehatan sudah dijumpai pada pelajar SMA yang masih berusia belia dan mempunyai masa depan yang cerah untuk berbakti pada negara dan menjadi warga negara yang baik, bagaimana jadinya Indonesia di masa depan? Negara ini akan dipenuhi dengan orang-orang yang sakit karena menyalahgunakan narkoba.

Bayangkan saja, dalam 6-7 tahun para pelajar ini seharusnya dapat lulus kuliah sebagai sarjana, tetapi mereka malah mati karena narkoba. Secara perhitungan, jiwa-jiwa yang mati karena narkoba selama rentang waktu mencapai angka 84.000 jiwa. Hal tersebut sudah sepatutnya dijadikan sesuatu yang mendapat perhatian khusus, karena mereka memegang kunci menuju masa depan Indonesia.

Merekalah yang akan menjadi penerus bangsa Indonesia. Siapa yang tahu apabila 10 dari 84.000 jiwa tersebut adalah calon doktor Indonesia? Kita tidak pernah tahu. Tetapi yang pasti, tanpa pencegahan narkoba, masa depan mereka akan hancur. Begitu juga bangsa Indonesia,yang akan hanyut dalam arus kehancuran yang dibawa oleh narkoba.

Data di atas menjelaskan bahwa narkoba adalah musuh terbesar kita, khususnya kepada remaja. Kita harus bersama membangun kesadaran dalam menindak lanjuti kasus penyalahgunaan narkoba. Hal ini dilakukan demi mewujudkan Indonesia yang sehat, maju, dan berdaulat di masa yang akan datang. Dimana Indonesia memiliki genarasi emas yang terhidar dari bahaya penyalahgunaan narkoba.

Berdasarkan keterangan di atas dapat kita simpulkan bahwa untuk membangun Indonesia haruslah dengan generasi emas. Generasi Indonesia yang terhindar dari penyalahgunaan narkoba yang siap tampil dan bersahaja di panggun persaingan dunia internasional. Indonesia jaya karena dibangun oleh generasi berprestasi anti narkoba.

Oleh : Rose Marnala

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel